Clay My Neighbor Totoro |
Clay Amos saya akui cukup lembek tapi keunikannya non cracking, jadi Amos cocok untuk membuat rambut, baju, tangan, kaki, dsb. Sedangkan bentuk-bentuk padat yang berukuran cukup besar seperti badan totoro, saya menggunakan light paper clay.
Ada beberapa hal yang saya petik dari film "My Neighbor Totoro", yang pertama adalah betapa akrabnya hubungan kakak adik (Satsuki dan Mei) dan mereka selalu tertawa riang, juga bersemangat. Satsuki adalah kakak yang bertanggung jawab kepada adiknya, melindungi adiknya yang suka lari ke sana kemari sekalipun ia juga masih kecil. Saat ini sulit menemukan kakak-adik yang akur, kebanyakan justru banyak pertengkaran dan saling iri. Yang Kedua adalah tentu budaya jepang yang bersikap hormat kepada siapa saja yang ditemui, saya suka budaya memberi hormat dan mengangguk ini, masing-masing menjalankan perannya, saling merendahkan diri dan menjadi layak untuk dihormati. Entah di Indonesia apakah budaya sejenis ini masih ada? Yang ketiga, di dalam fim ini Mei & Satsuki berlarian bermain di padang rumput yang luas, pergi ke sekolah maupun menjenguk ibunya di rumah sakit dengan berlari dan bersepeda. Mereka melalui sebuah sawah yang dikelola oleh seorang nenek tua dan memakan timun hasil kebun yang hanya dicuci dengan air sungai yang mengalir melalui sawah itu, menunjukan bahwa tempat bermain bagi anak-anak adalah alam yang segar dan bersih. Hasil sayur dan buah-buahan yang bebas pestisida dan polusi/limbah.
Saya jadi ingat dulu saya pernah pergi menangkap belut dengan papa saya waktu saya kecil di sebuah parit sawah. Tapi saat ini apakah hal-hal yang alami dan menyenangkan itu masih ada?
Walupun hal-hal itu hanya seperti imajinasi untuk saat ini, saya harap saya atau pembaca dapat menciptakan lingkungan yang baik dan menyenangkan bagi anak-anak kita.
Save the earth for our kids future! at least save our home environment! ^ ^ inilah pesan & kesan yang muncul di dalam pikiran saya ketika membuat Clay "My Neighbor Totoro". Semoga pesan ini tersampaikan :)
~KuroHouseofCraft~
No comments:
Post a Comment