Dear crafter, hari ini saya mau memperkenalkan/ review tentang produk sealer/ varnish untuk kebutuhan craft kita terutama pada clay. Produk ini made in Indonesia (bahagia banget akhirnya ada varnish made in Indonesia) dan tentunya kualitasnya gak kalah dengan sealer import. Ok kita bahas yuk satu per satu
|
Water Proof On varnish for air dry clay |
Nama Sealer/ Varnish ini adalah Water Proof On, disingkat WPO. WPO ini diperuntukkan untuk air dry clay (bisa untuk clay tepung homemade, cold porcelain clay/ soft clay seperti thai clay, joyful clay, modena dan sejenisnya, bisa juga untuk air dry clay yang mengandung kertas/ paper clay seperti Hearty, sakura clay, la doll dan sejenisnya.) Jadi jelas ya, ini diaplikasikan untuk air dry clay. Bukan untuk Polymer clay. Sama halnya dengan lem, kita harus tau sebagai crafter produk x ini cocok untuk A, B dan C, sedangkan Y untuk D, E, F. Tentu karena beda materi ya beda penanganan.
Ohya varnish ini cocok untuk materi/cat akrilik, karena waterbase tentu saja kurang cocok dengan lukisan cat air. Tapi tunggu aja kering dan pelan-pelan dikuaskan juga bisa harusnya.
Berat bersih varnish ini per botol adalah 150 ml. Larutan WPO adalah untuk glossy finish, dan menurutku cairannya cukup kental. Nah di sini letaknya kita para crafter/clayers bisa hemat. Karena WPO bersifat waterbase dan bisa diencerkan dengan air. Semakin banyak air semakin hasilnya Matte Finish. Tentunya kualitas water proofnya ya akan lebih berkurang, tapi masih bagus sampai pencampuran 40% dengan air (read: water). (for english reader: water in Indonesia is "air")
Ohya, supaya hemat, saya sarankan untuk WPO yang diencerkan gunakan botol terpisah. Saya lebih suka ditempatkan di botol kaca seperti ini. karena tutupnya karet dan mudah dibuka. tapi botol plastik juga nggak apa-apa kog.
|
Water Proof On varnish for air dry clay |
Berikut ini adalah contoh beberapa hasil kreasi clay air dry yang kubuat. Replika Strawberry di kanan menggunakan 100% WPO, dengan glossy finish. Strawberrynya kelihatan segar ya (awas jangan dimakan, itu clay) :P Pertamanya cairan ini seperti translucent, tapi setelah kering akan benar-benar bening.
Permen/lolipop di sebelah kanan itu saya menggunakan WPO +15% air, sedangkan permen pink di bagian depan yang ada mata kawainya. itu menggunakan WPO +40% air.
Untuk miniatur Es pisang ijo seperti di bawah itu, bagian sirup pinknya saya juga pakai WPO lho. Caranya cukup pakai sedikit WPO yang kental + sedikit cat air dan aduk rata. hmm.. jadi deh sirup di atas es. Kalau clayers kreatif berkreasi WPO ini bisa dimanfaatkan menjadi bermacam2 kreasi sesuai kreatifitas kita.
|
Miniature @KuroHouseofCraft Water Proof On varnish for air dry clay |
Sama seperti varnish lainnya, aplikasikan WPO menggunakan kuas yang lembut supaya hasilnya merata dan rapi. Tapi kalau mau tekstur kasar WPO bisa juga diaplikasikan menggunakan kuas yang kasar. Jadi hasil akhir adalah tergantung teknik kita dalam menggunakan kuas.
Sedikit tips untuk kuas, kuas yang terbaik adalah kuas untuk kutek (yang warna hitam) tapi kalau susah ditemui, pilih aja yang lembut. Setelah dipakai, kuas dibersihkan menggunakan Aceton lalu cuci dengan sabun bayi supaya kembali lembut. Jika masih ada sisa varnish yang kering, sikat kuas dengan sikat gigi dalam keadaan kering supaya residu varnish bisa dibersihkan. (ingat ini tips untuk kuas varnish ya, bukan untuk kuas kecil yang biasa digunakan untuk melukis mata, dsb). Intinya kita sebagai crafter/clayers harus tau dengan baik cara memperlakukan materi dan craft tools kita. bagaimana caranya? yuk latihan terus dan bereksplorasi.
|
Water Proof On varnish for air dry clay |
Buat yang mau memesan bisa ke kuroshoppu@gmail.com, atau ke tokopedia Tokopedia Varnish WPO
Happy Crafting